Soetan Sjahrir, Perjoeangan Kita: Kedudukan Indonesia dalam Dunia Sekarang


Letak Indonesia di dalam lingkungan daerah pengaruh kapitalisme-imperialisme Inggris- Amerika. Nasib Indonesia tergantung dari nasib kapitalisme-Imperialisme Inggris- Amerika. Di dalam lebih dari satu abad terakhir ini, kekuasaan Belanda atas negeri dan bangsa kita adalah buah perhitungan dan penetapan politik luar negeri Inggris.

Kita ketahui bahwa setelah dipermulaan abad ke sembilan belas Inggris merampas dan mengembalikan Indonesia dari dan pada Belanda, sebenarnya Belanda berada di negeri kita ini tidak lagi atas kekuatan sendiri tetapi atas karunia Inggris serta tergantung semata-mata dari politik Inggris. Politik Inggris terhadap Asia Timur ini dapat dijalankannya lebih dari seabad lamanya, meskipun tenaga dan keadaan baru imbul seperi, seperi Rusia, Jepang, Amerika Serikat, Revolusi Tiongkok, akan tetapi tak urung pula kedudukannya berubah, terutama di Tiongkok. Perubahan yang besar terhadap daerah kita terjadi dengan pengusiran kekuasaan Belanda dari Indonesia oleh militer Jepang. 

Oleh karena Jepang kalah ia untuk sementara akan hilang dari alam politik Asia Tenggara ini, akan tetapi sebaliknya boleh dikatakan segala kedudukan Jepang itu akan jatuh ke tangan Amerika- Serikat, yang sekarang telah menjadi kekuatan Pasifik yang jauh terbesar. Terhadap politik Inggris yang telah lebih dari seabad umurnya ia sekarang merasakan dirinya di seluruh Asia dan juga di negeri kita sebagai perubah dan pembaharu keadaan. 

Jika Inggris idak dapat menyesuaikan dirinya dengan politik Amerika Serikat yang dikuasai oleh hukum kehidupan kapitalis menya sendiri, nyata ia akhirnya akan kalah dengan tenaga Amerika Serikat. Nyata bahwa kekuasaan Belanda hingga waktu ini hanya suatu alat di dalam percaturan politik Inggris. Nyata pula bahwa untuk politik Amerika Serikat kekuasaan Belanda atas negeri kita tidak sama dengan untuk politik Inggris. 

Di dalam kebenaran ini berada kemungkinan untuk kita mendapatkan kedudukan yang baru yang cocok dengan kehendak politik kekuasaan raksasa pasiik Amerika-Serikat ini, akan tetapi juga batas kemungkinan bagi kita selama susunan dunia berupa kapitalistis dan imperialisis seperi sekarang. Sekarang itu kita tetap akan berada di dalam dan diliputi oleh alam imperialisme kapitalisme Amerika-Inggris, dan bagaimana juga usaha kita, kita sendiri tidak akan cukup tenaga untuk meruntuhkan alam itu, yang akan dapat memberi kita kemerdekaan yang sepenuh-penuhnya. 

Oleh karena itu maka nasib Indonesia, lebih daripada nasib bangsa-bangsa lain di dunia tergantung pada keadaan dan sejarah internasional dan lebih pula dari bangsa lain bangsa kita memerlukan berubahnya dasar-dasar pergaulan hidup kemanusiaan, yang akan dapat menghilangkan imperialisme dan kapitalisme di dunia ini. 

Selama ini belum terjadi, maka perjuangan kebangsaan kita akan idak dapat memuaskan sepenuh-penuhnya, serta kemerdekaan yang kita dapat, jika kita peroleh sepenuhnya terhadap Belanda, pun hanya berupa kemerdekaan seperi yang terlihat pada lainlain negeri kecil, yang di bawah pengaruh negeri kapitalis yang besar, yaitu berupa kemerdekaan nama saja.


Daftar Isi Buku Soetan Sjahrir: Perjoeangan Kita